500 EKOR AYAM KAMPUNG DIBAGIKAN KEPADA WARGA TUNAGRAHITA DESA KARANGPATIHAN

Pada hari sabtu 3 Maret 2018 sekitar 100 warga Tunagrahita dan kurang mampu diDesa Karangpatihan mendapatkan bantuan ayam kampung dari komunitas pegiat sosial dari kota Kediri Jawa Timur . Pemberian bantuan dilakukan dilokasi Rumah Harapan. Setiap warga mendapatkan 5 ekor ayam kampung,5 kg Beras,buah jambu kristal dan bahan kerupuk.

Koordinator pegiat sosial dari Kota Kediri (Suratman) dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan tersebut adalah bentuk dukungan kepada pemerintah Desa Karangpatihan dalam melakukan kegiatan pemberdayaan ekonomi agar kelak bisa membawa masyarakat lebih mandiri dibidang ekonomi serta berharap kedepannya bisa bekerjasama membantu membangun Desa Karangpatihan agar lebih maju.

Sementara itu kepala Desa Karangpatihan(Eko mulyadi) dalam sambutannya mengucapkan terima kasih telah dibantu Ayam Kampung,karena dengan bantuan tersebut warga akan lebih maksimal dalam beternak ,sehingga akan meningkatkan pendapatan warga ,selain itu eko juga menjelaskan bahwa selain dibantu ayam,juga mendapat bantuan beras,buah jambu,bahan kerupuk serta material bangunan untuk menyempurnakan bangunan Rumah Harapan. ( BL)


Share:

Copyright © Pemerintah Desa Karangpatihan | Develop Team Creative Desa