Gunung
Beruk terletak di desa Karangpatihan Kecamatan Balong terdapat salah satu obyek
wisata yang patut dikunjungi. Berawal dari kreatifitas
pemudanya berkeinginan mengangkat nama desanya selama ini hanyalah
sebuah desa yang terkenal dengan ketertinggalanya, Saat ini sudah
menjadi salah satu obyek wisata yang patut dikunjugi di kawasan
Ponorogo.
Gunung Beruk terlihat menarik karena terdapat dretan gunung2 di
sebelahnya antara lain gunung bangkong dan gunung mencil terlihat indah apabila di
pandang dari gunug beruk.
Munculah
ide membuat Rumah Pohon Kecil diatas bukit beruk, yang kemudian di
publish melalui media sosial. Melalui promosi dari sinilah banyak
pengguna media sosial penasaran dengan
tempat ini dan berkunjung ke lokasi, ungkap Teguh salah satu pengerak
pemuda desa Karangpatihan
Pesona
gunung beruk menwarkan keindahan alam dan kesejukan khas daerah
pegunungan ditambah beberapa spot permainan outbond yang bisa dilakukan
dari semua umur. Yang sampai kami datang tetap berusaha memperbaiki
fasilitas outbond, kamar mandi, akses jalan dll.
Menuju
tempat ini tidak terlalu sulit, bisa ditempuh kendaraan roda 4 dan roda
2 dengan nyaman. kita mulai dari Alon-alon
Ponorogo ke arah Pacitan (selatan) sampai di Perempatan Balong ambil
arah kanan/barat, Sampai ke perempatan Ngumpul, Ambil arah lurus
(barat), Sampai bertemu perempatan Karang Patihan, Ambil arah kiri
(Selatam), kurang lebih +/- 500meter terdapat Gapura /Pos Ronda Anda
ikuti jalur tersebut yang sudah terdapat penunjuk arahnya.